INDONESIA URUTAN 63 NEGARA GAGAL DUNIA 2012

INDONESIA URUTAN 63 NEGARA GAGAL DUNIA 2012 >>>  Berdasarkan hasil Indeks Negara Gagal 2012 yang dilansir FFP (The Funds For Peace) di official sitenya, dari 177 Negara di dunia yang masuk daftar FFP, ternyata Indonesia berada di urutan 63 sebagai Negara Gagal tahun 2012. 

Seperti postingan saya sebelumnya Indeks Negara Gagal Dunia 2012, Indonesia berada di bawah negara-negara tetangga seperti Malaysia yang berada di urutan 110, Singapura di urutan 157 satu angka di bawah Inggris, Brunei Darussalam di urutan 123, Thailand di urutan 84, dan Vietnam di urtan 96.

Sedangkan negara-negara tetangga lainnya justru di atas Indonesia, dalam artian negara-negara tersebut lebih gagal dari pemerintah Indonesia. Mereka adalah Filipina di urutan 56, Papua New Guinea di urutan 54, Laos diurutan 48, Kamboja di urutan 37, Timor Leste di urutan 28 dan Myanmar di urutan 21.

Kemudian, Negara yang paling gagal menurut FFP adalah Somalia, karena Somalia terkenal dengan kekerasan, perompak dan kejahatan lainnya yang tumbuh subur di negara berkulit hitam itu, disusul dengan Congo dan Sudan. Ketiganya adalah negara di benua Afrika.

Sedangkan negara yang berada di urutan terbaik tahun ini masih dipegang oleh kebanyak negara-negara dari benua Eropa yaitu Finlandia di urutan terakhir 177, disusul ketiga negara tetangganya yaitu Swedia, Denmark dan Swiss.

Untuk lebih jelasnya tentang urutan negara gagal 2012, baca artikel saya tentang Indeks Negara Gagal Dunia 2012 .

atau



0 Response to "INDONESIA URUTAN 63 NEGARA GAGAL DUNIA 2012"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel