KELUARGA JOHN KEI MEMPERSOALKAN PENEMBAKAN DIRINYA OLEH KASAT RESMOB HERRY SETIAWAN


 

Jakarta: kasus penembakan terhadap tersangka pembunuhan Ayung alias Tan Harry Tantono, bos PT Sanex Steel akhir Januari lalu terus  bergulir. Kali ini datangnya dari keluarga tersangka, John Kei. Keluarga John Kei akan mempersoalkan penembakan yang dilakukan polisi terhadap John Kei. 
Rencananya, Senin (20/2), keluarga melaporkan polisi yang menembak John Kei ke Mabes Polri. "Beliau (John Kei) sudah menyerah. Tetapi pas beliau menyerah, beliau diinjak-injak. Setelah diinjak-injak, ditembak dengan senjata laras panjang," kata Tito Revra, adik kandung John Kei, di Jakarta, Sabtu (18/2). "Pelakunya yang menembak itu Kasat Resmob Herry Heryawan. Polisi menangkap John Kei ditangkap polisi di salah satu hotel di kawasan Pulomas, Jakarta Timur, Jumat (17/2) malam. 

Tokoh pemuda Maluku ini diduga terlibat kasus pembunuhan Ayung alias Tan Harry Tantono, bos PT Sanex Steel akhir Januari lalu. Ia dan anak buahnya diduga membunuh Ayung lantaran korban tidak membayar honor jasa penagihan utang. Saat ditangkap, John Kei sedang menghisap shabu bersama seorang artis wanita berinisial AF. Dalam penangkapan itu, timas panas sempat bersarang di kaki kanan John Kei. 

Untuk sementara, belum ada kejelasan mengenai langkah-langkah selanjutnya, hanya saja ditegaskan bahwa keluarga akan mempersoalkan perkara tersebut kepada pihak yang berwenang. (AJM)

0 Response to "KELUARGA JOHN KEI MEMPERSOALKAN PENEMBAKAN DIRINYA OLEH KASAT RESMOB HERRY SETIAWAN"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel